Home Info Agribisnis Kementan Targetkan Peningkatan Produksi Kentang Atlantik

Kementan Targetkan Peningkatan Produksi Kentang Atlantik

703
SHARE

Program baru dari kementan dalam peningkatan produksi kentang atlantik sebagai langkah swasembada serta mencukupi bahan baku industri dalam tahun 2020 yang akan datang.

Menurut keterangan dari Suwandi selaku direktur Jendral Hortikultura pemerintah sudah menjalankan program swasembada kentang granula (kentang konsumsi) dari awal tahun 2018. Nah untuk kentang atlantik tersebut akan ditargetkan untuk kebutuhan industri yang saat ini jumlah permintaan semakin meningkat.

Pihak Kementan sangat optimis jika target tersebut bisa diraih setelah mengadakan pertemua dengan sejumlah pebisnis dalam rapat koordinasi sebagai langkah awal dalam swasembada kentang atlantik.

Langkah ini diambil karena jenis kentang tersebut memiliki perbedaan yang signifikasikan dari kentang konsumsi, kentang lokal untuk saat ini bisa didapatkan dari hasil di tanah air namun jumlah permintaan yang tinggi membuat kementan kualahan. Sedangkan kentang atlantik saat ini masih mengandalkan impor yang membutuhkan dana tidak sedikit.

Simak Juga:  Densus 88 dan Sektor Pertanian

Sudah sangat jelas jika semua bisa dicukupi secara intern tentunya pendapatan pemerintah dari sektor pertanian akan semakin meningkat terutama dengan pembenihan sendiri menggunakan Varietas Median, Bliss dan Omabeli salah satu jenis kentang atlantik yang selama ini diimpor.

Meskipun benih lokal juga memiliki keunggulan danbisa dijadikan bahan baku industri namun stoknya saat ini masih sangat terbatas, bahkan jika menurut data kentang lokal memiliki kandungan yang lebih baik dari pada kentang impor. Langkah impor tersebut untuk mencukupi permintaan pihak produsen yang semakin besar.