Home Info Agribisnis Peternakan Asuransi Ternak Sapi Sudah Di Sosialisasikan

Asuransi Ternak Sapi Sudah Di Sosialisasikan

2949
SHARE

Pemerintah Akhirnya telah secara resmi membuka asuransi ternak sapi untuk para peternak. Asuransi khusus ternak ini sudah dari setahun yang lalu di rencanakan oleh pemerintah namun bari tahun ini pemerintah merampungkannya. Asuransi ini sudah resmi di buka dan di sosialisasikan kepada peternak sapi. Asuransi ternak sapi ini sangat di minati oleh para peternak. Hal tersebut bisa terlihat para peternak di daerah Jawa Timur. Genap seminggu di buka setidaknya ada 950 peternak sapi yang sudah mengajukan asuransi ternak sapi. hal ini tentu sangat di apresasi karena dengan Adanya asuransi ternak sapai ini di harapkan mampu mengembangkan kembali Ternak sapi di indonesia dengan hasil yang makasimal.

Simak Juga:  Apa itu Molase

Para petani di Wilayah jawa timur yang sudah mengajukan asuransi ternak berasal dari Pemilik Sentra peternakan Rakyat (SPR) yaitu dari kota Probolinggo dan Kabupaten Bojonegoro. karena dua daerah ini cukup produktif dalam menghasilkan sapi. berkas dari para peternak sapi itu sudah di terima dan di diverifikasi oleh Dinas Peternakan Kabupaten/Kota dan Dinas Peternakan Provinsi. Selain itu para petani yang ingin mengasuransikan ternak di wilayah ini sudah memenuhi semua persyaratannya seperti Memiliki rekening Pribadi, membayar premi, dan sapi yang diasuransikan tidak boleh lebih dari 100 ekor sapi dan nantinya berkas tersebut akan di proses oleh pihak asuransi. yang bertanggung jawab untuk asuransi ini dari PT Asuransi Jasindo.

Simak Juga:  Apa itu Molase

Selain kota tersebut, masih ada beberapa kota di daerah Jawa timur yang mengajukan asuransi ternak yaitu kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, Lamongan, dan Tuban. Pemerintah Daerah Jawa timur Mentargetkan hingga akhir bulan ini sudah ada 3000 sapi yang akan di asuransikan. Oleh sebab itu pihaknya saat ini tengah gencar memberikan sosialisasi terhadap peternak sapi di jawa timur. Namun secara keseluruhan pemerintah Jawa Timur ini, menargetkan setidaknya 60.000 atau separuh dari total 120.000 ekor sapi betina yang diasuransikan secara nasional tahun ini berasal dari Jawa Timur.